Rekening merupakan alat
untuk mencatat transaksi keuangan, dan dengan rekening laporan keuangan
disusun, karena di dalam rekeninglah semua data keuangan akan dicatat sehingga
sebaiknya sebelum melangkah lebih jauh untuk memahami tentang akuntansi sebaiknya
pahami dulu tentang rekening karena dengan alat inilah akan dapat diketahui
jumlah transaksi yang terjadi seperti besarnya jumlah piutang perusahaan, biaya
biaya perusahaan, jumlah utang, jumlah laba dan lain sebagainya
Tentang berapa jumlah
rekening yang akan di gunakan didalam perusahaan sangat tergantung dari
kebutuhan serta kompleksitas transaksi yang terjadi logikanya memang semakin
besar sebuah perusahaan akan semakin banyak pula jenis transaksi yang akan
terjadi sehingga jumlah rekening yang akan di gunakan juga semakin banyak begitupun
sebaliknya jika transaksi keuangan suatu perusahaan tidak begitu kompleks maka
jumlah rekening yang digunakan relatif tidak banyak
Pada dasarnya rekening
terbagi menjadi dua
- rekening-rekening
neraca atau rekening riil, akan disajikan kedalam neraca terdiri dari
rekening-rekening: aktiva,modal,kewajiban (sesuai dengan isi neraca)
- rekening-
rekening rugi laba atau rekening nominal, di gunakan untuk menyusun
laporan laba rugi terdiri dari rekening-rekening: pendapatan dan biaya
Kemudian setiap
rekening yang dibuat harus mempunyai “nama” yang berkaitan dengan transaksi yang
bersangkutan sehingga dari namanya dapat diketahui apakah termasuk kedalam
rekening riil atau nominal misalnya: rekening dengan nama “persediaan bahan
baku”, dari namanya dapat diketahui bahwa rekening ini termasuk kedalam rekening
neraca atau rekening riil dan digunakan untuk mencatat transaksi yang
berhubungan dengan persediaan bahan baku
Sebelum melangkah lebih
jauh untuk memahami dan belajar tentang “accounting” dan seluk beluknya ke tingkatan
lebih lanjut sebaiknya dimulai dari bagian paling dasar dulu seperti pemahaman
tentang prinsip obyektivitas, karena pemahaman dasar-dasar akuntansi yang belum
baik akan menyebabkan semakin lama belajar “accountancy” bukan tambah paham
sebaliknya malah menjadi semakin tidak mengerti, dan bagi mahasiswa jurusan
akuntansi jika telah paham betul dasar-dasar akunting maka disaat menyusun
skripsi dan menentukan judul skripsi akan menjadi jauh lebih mudah
No comments:
Post a Comment